Implementasi K3 & Sidang Virtual Pengadilan Agama Gorontalo
Jumat, 14 Agustus 2020, Pengadilan Agama Gorontalo melaksankan kegiatan Kerja Bakti sebagai wujud Implementasi K3 (Kebersihan, Kerapihan dan Keindahan) yang merupakan salah satu program unggulan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama. Kegiatan ini juga dilaksakan sekaligus sebagai persiapan dalam menyambut peringatan Hari Ulang Tahun Kerdekaan RI ke 75, pada tanggal 17 Agustus 2020 mendatang dan HUT Mahkamah Agung RI ke 75.
Kerja Bakti yang dilaksanakan pada pagi hari ini, berlangsung kurang-lebih selama 2 jam. Adapun yang menjadi fokus dari kegiatan kerja bakti ini, adalah kebersihan lingkungan kantor, yang meliputi halaman depan kantor, halaman belakang kantor dan tempat parkir.
Siang harinya, tepat pukul 14.00 WITA, Pengadilan Agama Gorontalo melaksanakan persidangan secara virtual. Pesidangan dengan agenda Ikrar Talak ini dilaksakanan di ruang sidang I Pengadilan Agama Gorontalo, dipimpin oleh Ketua majelis Drs. H. Tomi Asram, S.H., M.HI, dengan didampingi oleh Djufri Bobihu, S.Ag, SH dan H. Hasan Zakaria, S.Ag, SH sebagai Anggota Majelis serta Hj. Miranda Moki, S.Ag sebagai Panitera Sidang. Sidang virtual ini dilaksanakaan atas permintaan pihak Pemohon, dikarenakan Pemohon sedang menjalani masa karantina mandiri, sebagai upaya pencegahan penularan pandemi COVID-19.